Friday, January 18, 2013

Kelas Ketrampilan (2)

Berkumpul dengan anak-anak adalah satu kegiatan yang sangat menyenangkan. Kanak-kanak biasanya mempunyai daya imaginasi & kreatifitas yang tinggi dan berbeda-beda. Salah satu cara meningkatkan daya imaginasi & kreatifitas anak-anak adalah melalui pengenalan seni ketrampilan kepada mereka. Berdasarkan itulah kami membuka kelas ketrampilan khusus untuk anak-anak. Rasa ingin tahu anak-anak yang begitu polos membuat merek sangat antusias mengikuti kelas yang kami buat.

Kelas pertama kami awali dengan mengajarkan cara menyablon & melukis di atas kain belacu. Desain gambar yang akan dilukis diserahkan kepada mereka. Mereka diberi kebebasan utk melukis apa saja yang menjadi minat & kesukaan mereka. Diharapkan ini bisa memacu kreatifitas mereka sebanyak mungkin.

Di kelas berikutnya mereka diberi kebebasan untuk memilih ketrampilan apa yang mereka ingin buat. Ketrampilan yang bisa dipilih adalah membuat gantungan kunci/gantungan handphone dari flanel, menghias kaleng atau tabung bekas dengan serbet/tisu, serta membuat kartu ucapan yang dihias dengan paper quilling.

Berikut ini diantara koleksi karya-karya mereka. Hasilnya cukup mengagumkan & dapat dibanggakan. Kreatifitas mereka sudah mulai terpancing. Mudah-mudahan semakin berkembang dari hari ke hari dengan menciptakan produk-produk ketrampilan lain yang lebih bagus. Selamat anak-anak, kalian memang kreatif!!!





No comments:

Post a Comment